Cara Bayar TikTok Shop Lewat ShopeePay – Sekarang ini, program TikTok Shop sudah menyediakan metode pembayaran belanjaan menggunakan ShopeePay. Dimana jika akan menggunakan metode pembayaran tersebut, perlu menautkan akun ShopeePay ke TikTok terlebih dahulu.
Menggunakan ShopeePay, nantinya anda bisa membayar sejumlah belanjaan di TikTok sesuai dengan saldo yang anda punya di ShopeePay. Namun bagaimana cara bayar TikTok Shop lewat ShopeePay?
Ada beberapa persyaratan yang perlu pengguna penuhi agar bisa bayar belanjaan di TikTok menggunakan ShopeePay. Cara bayar TikTok Shop lewat ShopeePay yakni dengan menautkan akun ShopeePay di akun TikTok tersebut. Dimana cara tersebut dapat dilakukan secara langsung menggunakan aplikasi TikTok di HP Android dan iPhone.
Nah pada artikel kali ini, admin Im3buzz akan menyajikan ulasan tentang cara bayar TikTok Shop lewat ShopeePay. Namun sebelum masuk ke cara tersebut, silahkan simak ulasan tentang syarat bayar TikTok pakai ShopeePay berikut ini.
Syarat Bayar TikTok Shop pakai ShopeePay
Ada beberapa syarat wajib agar anda bisa melakukan pembayaran belanja di TikTok Shop pakai ShopeePay. Dimana syarat tersebut meliputi akun ShopeePay dan produk atau toko yang menyediakan metode pembayaran ShopeePay. Syarat bayar TikTok lewat ShopeePay diantaranya adalah sebagai berikut :
1. Akun ShopeePay di TikTok Shop
Syarat pertama agar bisa bayar TikTok Shop pakai ShopeePay yakni mengenai akun ShopeePay tersebut. Dimana pengguna wajib mengaktifkan atau menautkan akun ShopeePay dengan akun TikTok yang digunakan untuk membeli produk di TikTok Shop. Cara mengaktifkan atau menautkan ShopeePay di TikTok dapat dilakukan secara langsung menggunakan aplikasi TikTok di HP Android dan iPhone.
2. Produk di TikTok Shop
Syarat kedua agar bisa melakukan pembayaran belanja di TikTok Shop lewat ShopeePay yakni mengenai barang di TikTok Shop. Dimana untuk memunculkan opsi pembayaran lewat ShopeePay, anda perlu mencari produk yang menyediakan metode pembayaran tersebut.
3. Toko di TikTok Shop
Selain dengan mencari atau memilih produk yang menyediakan ShopeePay di TikTok Shop, anda juga perlu mencari dan memilih toko yang menyediakan metode pembayaran ShopeePay. Pasalnya tidak semua toko di TikTok Shop menyediakan metode ShopeePay.
Nah setelah ketahui beberapa syarat membayar belanjaan di TikTok Shop lewat ShopeePay, sekarang bagaimana cara melakukan pembayaran TikTok Shop lewat ShopeePay? Silahkan simak ulasannya berikut ini.
Cara Bayar TikTok Shop Lewat ShopeePay
Seperti sudah disinggung di awal, bahwa cara membayar TikTok Shop lewat ShopeePay yaitu dengan mencari dan memilih produk atau toko yang menyediakan metode ShopeePay. Sehingga nantinya anda bisa mengaktifkan dan menautkan ShopeePay dengan akun TikTok tersebut. Cara bayar TikTok lewat ShopeePay adalah sebagai berikut :
1. Cari dan Pilih Produk di TikTok Shop
Langkah pertama silahkan jalankan aplikasi TikTok di HP Android atau iPhone, lalu pastikan anda sudah melakukan login ke akun TikTok, kemudian silahkan cari dan pilih barang di TikTok Shop yang menyediakan metode pembayaran ShopeePay. Anda bisa menemukan produk atau toko dengan metode bayar ShopeePay melalui menu pencarian di TikTok.
2. Beli Produk di TikTok Shop
Langkah kedua yaitu lakukan beli barang tersebut di TikTok. Yaitu dengan cara ketuk tombol Beli Sekarang atau Buy Now. Dengan begitu nantinya anda akan diarahkan menuju halaman pembuatan pesanan di TikTok Shop.
3. Tentukan Jumlah Belanja Di TikTok
Langkah ketiga yaitu menentukan jumlah pesanan atau varian produk di TikTok Shop. Sehingga nantinya anda bisa mendapatkan atau menggunakan kupon di TikTok Shop. Seperti diskon maupun voucher gratis ongkir sesuai dengan ketentuan yang terdapat pada toko maupun barang di TikTok tersebut.
Buat anda yang ingin tahu cara lengkap mendapatkan dan menggunakan voucher di TikTok Shop, admin Im3buzz sudah pernah merangkum mengenai cara menggunakan kupon di TikTok Shop.
4. Pilih Metode Pembayaran
Langkah keempat yaitu memilih metode bayar belanjaan di TikTok Shop. Yaitu dengan cara ketuk opsi pilih metode pembayaran atau Payment Method. Sehingga nantinya akan muncul opsi bayar TikTok Shop lewat ShopeePay.
5. Pilih ShopeePay
Langkah kelima yaitu memilih metode ShopeePay. Yaitu dengan cara pilih ShopeePay, lalu tap tombol Aktifkan atau Activate. Sehingga anda akan diarahkan menuju halaman menautkan akun ShopeePay dengan akun TikTok tersebut.
6. Tautkan ShopeePay dengan TikTok
Langkah selanjutnya yaitu menautkan akun ShopeePay dengan TikTok. Yaitu dengan cara masukkan nomor akun ShopeePay, lalu ketuk Selanjutnya atau Continue. Kemudian silahkan tautkan ShopeePay dengan TikTok Shop dengan cara tap tombol Saya Setuju.
7. Masukkan PIN ShopeePay
Langkah selanjutnya yaitu masukkan PIN ShopeePay untuk konfirmasi menautkan ShopeePay dengan TikTok. Setelah benar memasukkan PIN ShopeePay, silahkan lanjutkan dengan cara tap tombol OK.
8. Masukkan Kode OTP ShopeePay
Selanjutnya yaitu memasukkan kode OTP yang dikirimkan ke nomor Shopee atau ke nomor Whatsapp yang terdaftar ShopeePay. Silahkan masukkan kode OTP tersebut dan silahkan ketuk tombol Lanjutkan.
9. Buat Pesanan di TikTok Shop
Selanjutnya yaitu membuat pesanan di TikTok Shop setelah berhasil memilih metode bayar lewat ShopeePay. Yaitu dengan cara tap tombol Place Order atau Masukkan Pesanan di TikTok Shop.
10. Konfirmasi Pesanan di TikTok
Kemudian silahkan konfirmasi membuat pesanan di TikTok pakai ShopeePay dengan cara masukkan kembali PIN ShopeePay. Jika PIN ShopeePay sudah benar, silahkan lanjutkan membuat pesanan di TikTok Shop dengan cara ketuk tombol OK.
11. Selesai Bayar TikTok Shop Lewat ShopeePay
Nah sekarang anda sudah berhasil mencoba cara membayar TikTok Shop lewat ShopeePay.
Itulah informasi mengenai cara bayar TikTok lewat ShopeePay. Bagaimana, apakah masih ada yang alami kendala saat mencoba cara bayar TikTok lewat ShopeePay menggunakan cara-cara di atas?
Buat anda yang ingin tahu cara bayar TikTok Shop lainnya, kemarin admin Im3buzz sudah pernah mencoba cara membayar TikTok Shop melalui Alfamart.
FAQ
Tidak.
Cara membayar TikTok Shop lewat ShopeePay dapat dilakukan dengan mencari dan memilih produk dan toko di TikTok yang menyediakan metode pembayaran ShopeePay. Setelah itu silahkan lakukan menautkan akun ShopeePay dengan TikTok untuk menggunakan metode bayar TikTok lewat ShopeePay.
Kesimpulan
Menarik kesimpulan ulasan di atas, bahwa cara bayar TikTok Shop lewat ShopeePay yaitu dengan menautkan atau mengaktifkan ShopeePay di akun TikTok. Cara tersebut bisa dilakukan secara langsung menggunakan aplikasi TikTok di HP Android dan iPhone. Selain itu, untuk bisa bayar TikTok lewat ShopeePay juga bisa dilakukan dengan mencari dan memilih produk atau toko yang menyediakan metode bayar pakai ShopeePay.
Sekian artikel kali ini yang berhasil admin Im3buzz rangkum tentang cara bayar TikTok melalui ShopeePay. Terima kasih telah bersedia mengunjungi im3buzz.id dan semoga cara bayar TikTok lewat ShopeePay di atas bisa menambah wawasan buat anda semuanya.