Cara Live Mobile Legend di TikTok – TikTok bukan sekedar hadir untuk menjadi platform media sosial semata. Melainkan TikTok juga bisa menghasilkan pundi-pundi rupiah untuk kamu yang berprofesi sebagai konten kreator.
Ada beberapa cara yang bisa digunakan dalam mengembangkan bisnis di TikTok, salah satunya adalah dengan live streaming di TikTok. Yah, fitur live streaming ini memungkinkan kita bisa mendapatkan pundi-pundi rupiah dengan banyak cara baik itu jualan / lain sebagainya.
Hampir sama seperti Facebook, bagi kamu gamers yang sering memainkan Mobile Legend. Di platform ini kamu juga bisa memanfaatkan fitur live streaming untuk memamerkan skil dan kemampuan kamu dalam bermain game Mobile Legend.
Bahkan bisa dibilang cara live Mobile Legend di TikTok juga tergolong cukup mudah dilakukan. Hanya saja memang ada syarat & ketentuan yang harus diperhatikan. Oleh karena itu selain kita akan bagikan cara live Mobile Legend di TikTok, berikut syarat-syarat yang harus dipenuhi.
Syarat Live di TikTok
Memainkan game Mobile Legend siapa sih yang tidak ingin? apalagi game ini juga termasuk salah satu game populer di seluruh dunia. Banyak pemain yang memberikan kontribusi terbaik mereka untuk meramaikan game moba satu ini.
Dengan teknologi yang semakin canggih seperti sekarang, jelas memamerkan skil dan kemampuan kamu dalam bermain Mobile Legend pun cukup mudah. Salah satunya dengan live streaming di TikTok.
Namun seperti kami singgung sebelumnya, untuk dapat melakukan live di TikTok ada beberapa syarat yang perlu kamu perhatikan dan penuhi agar bisa memamerkan kemampuan kamu dalam bermain game satu ini.
Untuk itu setelah kita bagikan panduan lengkap tentang cara melihat live di TikTok, sebelum kita bagikan panduan lengkap cara live Mobile Legend di TikTok. Berikut beberapa syarat yang perlu kamu pastikan sudah terpenuhi agar proses live streaming bisa dilakukan paket 1 HP.
- Menginstall dan memiliki akun TikTok.
- Sudah memiliki minimal 1000 followers / pengikut.
- Menggunakan aplikasi TikTok versi terbaru.
- Mendownload dan menginstall aplikasi pihak ketiga untuk perekaman layar saat live streaming berlangsung.
- Bagi pengguna Android kamu bisa menggunakan aplikasi CameraFi Live yang bisa kamu download di Google Play Store.
Cara Live Mobile Legend di TikTok Lewat HP
Setelah itu bagi kamu yang sudah memiliki dan memenuhi persyaratan apa yang kami sebutkan di atas. Maka cara live mobile legend di TikTok pakai 1 HP pun bisa dilakukan dengan mudah. Adapun langkah / cara yang perlu kamu lakukan antara lain seperti berikut ini:
- Buka akun TikTok dan login menggunakan akun masing-masing.
- Setelah berhasil login pada halaman utama silahkan tap tanda (+) tengah.
- Kemudian geser ke kanan dan pilih menu Live.
- Selanjutnya silahkan kamu geser ke menu Game seluler.
- Sampai disini silahkan kamu isi topik sesuai dengan jenis game yang akan kamu live streaming-kan, contohnya Mobile Legend.
- Lalu jangan lupa tambahkan juga judul live sesuai keinginan.
- Atur kualitas video sesuai ke yang disarankan untuk memaksimakan kualitas video streaming.
- Jika sudah klik tombol Siarkan Live, nantinya akan muncul notifikasi untuk mengizinkan tampilan di atas aplikasi lain, langsung saja klik Izinkan Kemudian Mulai Sekarang.
- Selesai.
Alternatif Cara Live Mobile Legend di TikTok
Selain menggunakan cara di atas, kamu juga bisa melakukan live / siaran langsung game mobile legend yang kamu mainkan dengan memanfaatkan aplikasi pihak ketiga. Jika kamu memilih menggunakan cara ini berikut beberapa opsi yang bisa kamu pakai.
Live Streaming Mobile Legend di TikTok via CameraFi
Bagi yang ingin menggunakan HP untuk live Mobile Legend di TikTok, selain dengan cara di atas. Kamu juga bisa melakukan siaran langsung dengan memanfaatkan aplikasi pihak ketiga bernama CameraFi Live. Berikut langkah / cara yang perlu dilakukan.
- Download aplikasi CameraFi di Play Store (Android) kemudian instal.
- Setelah itu buka dan checklist seluruh akses izin yang diminta dan tap Lanjut.
- Jika sudah berada di halaman utama, pilih menu Layar.
- Lalu pilih juga menu Custom RTMP.
- Sampai disini silahkan buka Google Chrome.
- Selanjutnya ketikkan loola.tv dan ubah ke mode desktop, caranya klik menu titik tiga di kanan atas lalu centang situs desktop.
- Klik Let’s Get Started dan login pakai akun gmail & pilih platform TikTok.
- Selanjutnya klik menu RTMP.
- Jika sudah klik RTMP nantinya akan muncul RTMP server dan screen key.
- Copy & Paste key tersebut ke aplikasi CameraFi dan lalu klik OK.
- Nantinya akan muncul semacam fitur analog untuk live.
- Kemudian klik Go > Mulai Sekarang.
- Kembali ke Google Chrome pilih Go Live di sudut kanan atas.
- Nantinya kamera akan melakukan live secara otomatis, kamu cukup memainkan game yang ingin kamu siarkan secara langsung di TikTok.
Live Mobile Legends di TikTok dengan OBS Studio
Selain menggunakan aplikasi di atas, kamu juga bisa live Mobile Legend di TikTok dengan bantuan aplikasi OBS Studio. Adapun langkah dan cara yang perlu kamu lakukan antara lain.
- Download dan install aplikasi OBS Studio ke perangkat PC / Laptop kamu.
- Buka aplikasi OBS Studio dan masuk ke menu halaman utama.
- Buka menu Stream di sebelah kiri layar.
- Lalu tentukan jenis streaming menjadi Server Streaming Custom.
- Masukkan Stream Key dan URL dan ikuti instruksi yang ditampilkan.
- Masuk ke menu pengaturan untuk memilih lokasi penyimpanan hasil record.
- Kembali ke homepage OBS Virtual Camera dengan cara klik icon “+”.
- Atur ukuran layar sesuai yang kamu inginkan.
- Klik menu “+” pada homepage sekali lagi.
- Lalu silahkan pilih menu scene untuk mengatur jenis gambar.
- Klik transform untuk mengatur layar streaming.
- Opsi berikutnya masuk ke menu mixer untuk mengatur audio (suara).
- Klik start dan live streaming sudah bisa digunakan.
Akhir Kata
Kurang lebih seperti itu kira-kira langkah / cara live Mobile Legend di TikTok yang dapat kami bagikan dan jelaskan di kesempatan kali ini. Semoga apa yang sudah im3buzz.id sampaikan di atas bisa menjadi referensi menarik dan membantu.