5 Cara Membuat GIF di Telegram Tanpa Aplikasi 2024

Cara Membuat GIF di Telegram – Kini mengirim pesan menggunakan media sosial Chatting online menjadi semakin asik dengan hadirnya fitur GIF. Dimana GIF yaitu singkatan dari Graphic Intercange Format yang bisa diartikan sebagai file atau gambar yang bergerak untuk dapat dikirimkan ke ruang obrolan.

Berbicara mengenai GIF, pengguna Telegram juga bisa membuat sendiri serta bisa juga dengan menyimpan GIF buatan orang lain. Namun bagaimana cara untuk membuat GIF sendiri di Telegram?

Cara bikin GIF sendiri dapat menggunakan Bot di Telegram. Yaitu dengan mengirimkan video yang akan dibuat menjadi GIF. Sehingga nantinya Bot tersebut mengubah video menjadi GIF secara otomatis.

Nah pada artikel kali ini, admin Im3buzz akan sajikan informasi mengenai cara-cara yang dapat dicoba untuk membuat GIF. Namun sebelum masuk ke cara membuat GIF, berikut ini akan admin Im3buzz sajikan beberapa Bot yang dapat dimanfaatkan untuk membuat GIF, simak ulasannya berikut ini.

GIF Bot Telegram

Ada beberapa Bot yang bisa digunakan untuk ubah membuat GIF. Bot Telegram tersebut diantaranya adalah sebagai berikut.

1. Video to GIF Converter

1. Video To GIF Converter @vgifbot

Bot Telegram pertama untuk membuat GIF yaitu Video To GIF Converter dengan username @vgifbot. Menggunakan @vgifbot, anda hanya perlu mengirimkan video untuk dibuat menjadi GIF. Pada Bot Telegram tersebut, anda bisa memilih durasi dan pengaturan lainnya sebelum diubah menjadi Grapich Intercange Format.

  • Link Bot Telegram : t.me/vgifbot

2. Video to Gif Converter

1. Video To GIF Converter @VideoToGifConverterBot

Bot Telegram kedua untuk membuat GIF yaitu Video To Gif Converter dengan username @VideoToGifConverterBot. Menggunakan @VideoToGifConverterBot, anda juga hanya perlu mengirimkan video untuk dibuat menjadi GIF.

  • Link Bot Telegram : t.me/ VideoToGifConverterBot
  • Nah setelah mengetahui Bot yang bisa digunakan untuk membuat GIF, sekarang saatnya mencoba untuk membuat GIF. Simak cara membuat GIF berikut ini.

    Cara Membuat GIF di Telegram Tanpa Aplikasi

    Sebelum membuat GIF, pastikan anda sudah mempunyai bahan yang akan di ubah menjadi GIF. Setelah itu silahkan cari dan buka obrolan dengan Bot, lalu kirimkan bahan tersebut.

    Cara ubah video menjadi GIF di Telegram adalah sebagai berikut :

    1. Cari dan Buka Bot Telegram

    Langkah pertama silahkan jalankan Telegram, lalu cari dan buka Bot Telegram. Anda bisa menemukan Bot GIF dengan cara ketuk menu Pencarian lalu ketik nama Bot.

    1. Cari Dan Buka GIF Bot Telegram

    2. Buat Obrolan Dengan Bot

    Langkah kedua yaitu membuat obrolan dengan robot Telegram, yaitu dengan cara tap Mulai.

    2. Buat Obrolan Dengan Bot

    3. Kirim Video ke Bot GIF

    Langkah ketiga yaitu kirim video untuk di ubah menjadi GIF. Cara mengirim video yaitu dengan tap ikon Sisipkan File > Cari Video > Kirim ke obrolan Bot Telegram.

    3. Kirim Video ke Bot

    4. Pilih Durasi GIF

    Langkah keempat yaitu pilih durasi GIF. Pada Bot sudah disediakan durasi sesuai degan panjang video yang dikirimkan untuk di ubah menjadi GIF.

    4. Pilih Durasi GIF

    5. Pilih Pengaturan Simetris

    Langkah kelima yaitu pilih pengaturan simetris GIF. Yaitu dengan cara memilih opsi Yes atau No untuk membuat GIF menjadi simetris.

    5. Pilih Pengaturan Simetris

    6. Lakukan Download GIF

    Selanjutnya silahkan lakukan download GIF yang berhasil dibuat. Yaitu dengan cara ketuk ikon Titik Tiga Vertikal dalam file GIF, lalu pilih Save to GIF.

    6. Lakukan Download GIF

    Nah sekarang anda sudah berhasil membuat GIF sendiri di Telegram.

    Pada Telegram pengguna juga bisa membuat stiker sendiri, kemarin admin Im3buzz sudah pernah mencoba CARA MEMBUAT STIKER TELEGRAM.

    Selain mengubah video jadi GIF, anda juga bisa menyimpan GIF yang dibuat atau di kirimkan orang lain ke anda. Simak cara download GIF berikut ini.

    Cara Download GIF di Telegram

    Cara menyimpan GIF orang lain bisa dicoba dengan cara download GIF lalu pilih opsi simpan ke GIF. Jadi dengan menyimpan GIF buatan orang lain anda dapat menggunakannya tanpa harus membuat GIF tersebut.

    Cara download GIF di Telegram adalah sebagai berikut :

    1. Cari dan Buka Obrolan

    Langkah pertama silahkan jalankan Telegram. Lalu silahkan cari dan buka obrolan untuk menyimpan GIF.

    1. Cari dan Buka Obrolan

    2. Ketuk Download GIF

    Langkah kedua silahkan simpan GIF dengan cara ketuk ikon download GIF.

    2. Ketuk Download GIF

    3. Pilih Simpan di GIF

    Selanjutnya silahkan simpan di GIF dengan cara ketuk ikon Titik Tiga Vertikal lalu pilih opsi Simpan di GIF.

    3. Pilih Simpan di GIF

    Nah itulah cara-cara untuk membuat GIF. Bagaimana, apakah ada yang mengalami kendala saat mencoba cara-cara di atas untuk membuat GIF?

    Kesimpulan

    Menarik kesimpulan ulasan di atas, bahwa cara membuat GIF di Telegram bisa dengan menggunakan Bot. Yaitu dengan mengirimkan video untuk dibuat menjadi GIF. Selain dengan membuat GIF sendiri, anda juga bisa dengan menyimpan GIF buatan pengguna lain. Sehingga anda hanya perlu download dan simpan GIF tersebut.

    Sekian artikel kali ini yang berhasil admin Im3buzz rangkum tentang cara-cara membuat GIF. Terima kasih telah mengunjungi im3buzz.id, semoga cara-cara membuat GIF di atas bermanfaat buat anda semua.

    Tinggalkan komentar