Cara Mengubah Telegram Android Menjadi iPhone – Banyak pengguna Telegram di Smartphone Android yang ingin mengubah tampilan menjadi seperti iPhone. Dimana Telegram di iPhone, terdapat tombol menu Telegram di bagian bawah daftar obrolan.
Tampilan Telegram di versi iOS atau iPhone mempunyai kelebihan di bagian tersebut. Dimana pengguna Telegram iPhone bisa secara efisien saat akan membuka pengaturan tanpa harus melalui ikon Garis Tiga Vertikal. Namun bagaimana cara untuk membuat tampilan Telegram menjadi seperti iPhone?
Untuk mengubah tampilan Telegram menjadi iPhone dapat dicoba dengan aplikasi TurboTel Pro. Serta anda juga dapat melakukan cara mengubah tampilan Telegram seperti iPhone tanpa menggunakan aplikasi. TurboTel Pro merupakan aplikasi clone atau duplikat Telegram yang dapat digunakan mengubah tampilan Telegram menjadi seperti iPhone.
TurboTel Pro tidak akan mempengaruhi aplikasi Telegram di HP Android. Anda masih bisa mengirim dan menerima pesan menggunakan Telegram asli di Smartphone Android. Buat anda yang ingin mengetahui bagaimana cara mengubah Telegram menjadi iPhone, simak ulasannya berikut ini.
Cara Mengubah Telegram Android Menjadi iPhone
Cara mengubah tampilan Telegram Android menjadi iPhone bisa dicoba dengan menggunakan aplikasi. Dimana aplikasi tersebut yaitu TurboTel Pro. TurboTel Pro dapat membuat atau mengubah tampilan Telegram menjadi seperti iPhone.
Cara membuat tampilan Telegram Android menjadi seperti iPhone adalah sebagai berikut :
1. Download dan Install TurboTel Pro
Langkah pertama silahkan download dan install TurboTel Pro melalui Google PlayStore di HP Android.
2. Buka TurboTel Pro
Langkah kedua yaitu jalankan TurboTel Pro setelah berhasil di install di HP Android.
3. Ketuk Start Messaging
Langkah ketiga silahkan ketuk Start Messaging untuk memulai mengubah tampilan Telegram jadi iPhone. Anda juga bisa memilih opsi Lanjutkan dengan Bahasa Indonesia untuk mengubah bahasa TurboTel jadi bahasa Indonesia.
4. Masukkan Nomor Telegram
Langkah keempat yaitu memasukkan nomor HP yang terdaftar sebagai akun Telegram di HP Android.
5. Ketuk Tanda Panah
Langkah kelima silahkan ketuk Tanda Panah di kanan bawah setelah anda benar memasukkan nomor Telegram.
7. Tap OK
Selanjutnya lakukan konfirmasi memberikan izin ke TurboTel untuk membaca log panggilan di Telegram dengan cara tap OK.
8. Salin Kode dan Masukkan Kode
Kemudian silahkan salin dan masukkan kode verifikasi yang dikirimkan ke nomor HP maupun di aplikasi Telegram.
9. Tap LANJUT
Selanjutnya silahkan berikan izin agar TurboTel dapat mengakses kontak Telegram dengan cara tap LANJUT.
10. Selesai Mengubah Tampilan Telegram
Nah sekarang anda sudah berhasil membuat tampilan Telegram menjadi seperti iPhone.
Selain dengan menggunakan aplikasi, untuk mengubah Telegram menjadi seperti iPhone juga bisa dicoba dengan mengubah Tema Telegram.
Cara Ganti Tema Telegram Seperti iPhone Tanpa Aplikasi
Cara kedua untuk mengubah Telegram menjadi seperti iPhone bisa dicoba dengan mengganti tema Telegram. Dimana mengganti themes Telegram Android jadi iPhone bisa dilakukan menggunakan Channel Telegram.
Cara ganti tema Telegram menjadi seperti iPhone adalah sebagai berikut :
1. Buka Telegram
Langkah pertama silahkan jalankan Telegram di Smartphone Android.
2. Ketuk Menu Pencarian
Langkah kedua yaitu ketuk menu Pencarian Telegram di pojok kanan.
3. Ketik Nama Channel
Langkah ketiga yaitu ketik nama Channel Telegram untuk menemukan tema Telegram iPhone. Silahkan ketik kan tema Telegram di kolom pencarian.
4. Pilih dan Buka Channel
Langkah keempat silahkan pilih dan buka Channel Telegram di hasil pencarian.
5. Ketuk Bergabung
Selanjutnya silahkan ketuk Bergabung agar bisa menerima update tentang tema Telegram terbaru lainnya.
6. Cari Tema Telegram Seperti iPhone
Kemudian silahkan cari tema Telegram seperti iPhone di Channel tersebut. Lalu lakukan terapkan tema Telegram mirip iPhone tersebut di Telegram Android. Selain mengubah tema Telegram mirip iPhone, anda juga bisa mencoba cara mengubah tema Telegram seperti WA tanpa menggunakan aplikasi dengan cara diatas.
Nah itulah cara-cara yang bisa dicoba untuk membuat Telegram Android menjadi iPhone. Silahkan tinggalkan komentar di bawah apa yang anda alami saat mencobanya.
Pada Telegram anda juga bisa membuat bahasa sendiri, kemarin Im3buzz sudah pernah mencoba CARA MEMBUAT SETLANG TELEGRAM.
Kesimpulan
Menarik kesimpulan ulasan diatas, bahwa cara mengubah tampilan Telegram Android menjadi iPhone bisa dicoba dengan menggunakan aplikasi tambahan. Aplikasi tersebut yaitu TurboTel Pro yang tersedia gratis di Google PlayStore.
Untuk cara mengganti tema Telegram seperti iPhone tanpa aplikasi bisa dicoba dengan bergabung Channel Telegram yang menyediakan teman iPhone. Dimana di dalam saluran tersebut anda akan menemukan tema yang mirip seperti iPhone.
Demikian artikel kali ini yang berhasil Im3buzz rangkum mengenai cara mengubah Telegram Android menjadi iPhone. Terima kasih telah mengunjungi im3buzz.id, semoga artikel kali ini bermanfaat untuk anda semuanya.