Kenapa Kode Verifikasi Whatsapp Tidak Muncul 2024 (Android & iPhone)

Kenapa Kode Verifikasi Whatsapp Tidak Muncul – Kode verifikasi merupakan alat sebagai keamanan masuk ke akun Whatsapp. Dimana kode verifikasi biasanya dikirim ke nomor yang digunakan sebagai masuk ke akun Whatsapp.

Tidak jarang pengguna tidak bisa mendapatkan kode verifikasi Whatsapp. Namun sebenarnya kenapa kode verifikasi Whatsapp tidak muncul di HP Android dan iPhone?

Ada beberapa masalah dapat menyebabkan kode verifikasi WA tidak muncul. Kode Verifikasi Whatsapp tidak muncul biasanya tidak jauh dari masalah nomor HP, perangkat yang digunakan maupun adanya kesalahan jaringan. Sehingga beberapa kesalahan tersebut bisa membuat kode verifikasi Whatsapp tidak bisa didapatkan.

Berbicara mengenai kenapa kode verifikasi Whatsapp tidak muncul, pastinya hal tersebut bisa saja diatasi. Namun sebelum masuk ke mengatasinya, silahkan simak beberapa penyebab kode verifikasi WA tidak muncul di Android dan iPhone berikut ini.

Kenapa Kode Verifikasi Whatsapp Tidak Muncul

Penyebab Kode Verifikasi Tidak Muncul di Whatsapp Android dan iPhone

Seperti sudah disinggung di awal, ada beberapa masalah yang membuat kode verifikasi tidak muncul. Misalnya masalah nomor, koneksi internet maupun adanya kesalahan pada aplikasi Whatsapp itu sendiri. Penyebab kode verifikasi WA tidak muncul adalah sebagai berikut :

1. Nomor HP

Penyebab pertama yang mengakibatkan kode verifikasi WA tidak muncul yakni dikarenakan nomor HP sudah tidak aktif. Pasalnya kode verifikasi Whatsapp hanya akan dikirim ke nomer HP terdaftar dan digunakan untuk login akun Whatsapp.

Jadi jika nomer HP terdaftar sudah tidak aktif, maka kode verifikasi juga tidak akan muncul. Itulah sebabnya kenapa kode verifikasi tidak muncul dikarenakan masalah nomor HP.

2. Salah Masukkan Nomor

Penyebab kedua yang dapat membuat kode verifikasi tidak muncul yakni dikarenakan salah memasukkan nomer HP. Salah ketik satu digit nomer HP juga mengakibatkan kode verifikasi tidak muncul.

Pasalnya kode verifikasi Whatsapp hanya akan dikirim sesuai alamat yang dituliskan saat melakukan login akun. Jadi kenapa kode verifikasi tidak muncul juga dapat diakibatkan salah menuliskan nomer HP terdaftar.

3. Salah Kode Negara

Penyebab kode verifikasi tidak muncul ketiga dikarenakan salah memilih kode negara. Pasalnya saat memasukkan nomer HP untuk mendapatkan kode verifikasi, biasanya anda diminta untuk memasukkan kode negara.

Sehingga apabila salah masukkan kode negara, dapat membuat kode verifikasi tidak muncul. Itulah sebabnya kenapa kode verifikasi tidak muncul karena salah pilih kode negara.

4. Mode Pesawat

Penyebab kenapa kode verifikasi Whatsapp tidak muncul keempat dikarenakan Smartphone yang digunakan berada dalam mode pesawat. Sehingga nomor di dalam HP tersebut tidak dapat menerima SMS berupa kode verifikasi Whatsapp.

Masalah ini biasanya terjadi pada beberapa pengguna yang melakukan masuk akun Whatsapp pakai Wifi. Dan biasanya jika ponsel dalam keadaan mode pesawat maka kode verifikasi tidak akan muncul saat dikirimkan.

5. Koneksi Internet

Penyebab kenapa kode verifikasi tidak muncul selanjutnya yaitu dikarenakan koneksi internet di HP tidak ada atau lelet. Pasalnya untuk mengirim kode verifikasi Whatsapp membutuhkan koneksi internet.

Dan apabila koneksi internet lambat juga membuat kode verifikasi tidak muncul. Itulah kenapa kode verifikasi tidak muncul dikarenakan koneksi internet jelek.

6. Perizinan Whatsapp

Penyebab kode verifikasi tidak muncul selanjutnya yaitu dikarenakan perizinan SMS di aplikasi WA tidak aktif. Dimana hal tersebut bisa saja menyebabkan kenapa kode verifikasi Whatsapp gagal dikirim.

7. Bug Aplikasi Whatsapp

Selain beberapa masalah diatas, yang menyebabkan kenapa kode verifikasi Whatsapp gagal dikirim juga dapat dikarenakan adanya Bug aplikasi Whatsapp. Masalah ini memang jarang dialami pengguna saat kode verifikasi tidak muncul. Namun jika hal tersebut terjadi bisa saja membuat kode verifikasi Whatsapp gagal didapatkan.

Nah setelah mengetahui beberapa penyebab kenapa kode verifikasi Whatsapp tidak muncul, sekarang bagaimana mengatasi kode verifikasi Whatsapp tidak muncul? Silahkan simak ulasannya berikut ini.

Cara Mengatasi Tidak Mendapat Kode Verifikasi Whatsapp

Cara Mengatasi Tidak Mendapat Kode Verifikasi Whatsapp

Mendapatkan kode verifikasi Whatsapp dapat dilakukan dengan menyiapkan nomor agar memiliki sinyal, mengatur perizinan SMS di aplikasi Whatsapp dan gunakan koneksi internet stabil. Cara mendapatkan kode verifikasi Whatsapp Android dan iPhone adalah sebagai berikut :

1. Gunakan Nomor Aktif

Cara mengatasi kode verifikasi Whatsapp tidak muncul pertama yakni dengan menggunakan nomer HP yang masih aktif dan masih bisa menerima SMS dan panggilan. Pasalnya kode verifikasi hanya akan dikirim melalui SMS maupun panggilan ke nomor terdaftar akun Whatsapp.

2. Masukkan Nomor Dengan Benar

Mengatasi kode verifikasi tidak muncul kedua yaitu dengan mengetik nomer HP secara benar. Sehingga kode verifikasi akan muncul lewat SMS atau panggilan ke nomer HP yang terdaftar akun WA tersebut.

3. Pilih Kode Negara sesuai

Mengatasi kode verifikasi tidak muncul ketiga yaitu memilih kode negara yang sesuai. Sehingga nantinya kode verifikasi dapat muncul ke SMS atau panggilan di nomer HP terdaftar. Silahkan gunakan kode negara +62 jika anda menggunakan nomor di Indonesia.

4. Matikan Mode Pesawat

Cara mengatasi kode verifikasi Whatsapp tidak muncul keempat yakni mematikan mode pesawat. Sehingga dengan mematikan mode pesawat nantinya akan membuat sinyal telepon di HP akan kembali nyala. Dan kode verifikasi yang dikirim bisa muncul melalui SMS atau panggilan.

5. Gunakan Koneksi Bagus

Mengatasi kode verifikasi tidak muncul selanjutnya yakni dengan menggunakan data internet yang stabil. Anda bisa menggunakan koneksi di HP atau bisa juga dengan gunakan Wifi yang mempunyai jaringan internet bagus. Sehingga kode verifikasi Whatsapp akan didapatkan dengan mudah dan cepat.

6. Aktifkan Perizinan SMS di Whatsapp

Cara mengatasi kode verifikasi Whatsapp tidak muncul selanjutnya yaitu mengaktifkan izin akses SMS di Whatsapp. Cara mengaktifkan Izin akses SMS di Whatsapp yaitu sebagai berikut :

  • Buka Menu Pengaturan Whatsapp di HP
    Langkah pertama silahkan buka menu Setelan di HP Android atau iPhone, lalu masuk ke menu kelola aplikasi Whatsapp.
  • Ketuk Opsi Perizinan Aplikasi Whatsapp
    Langkah kedua yaitu masuk ke menu Perizinan di Whatsapp dengan cara tap Perizinan aplikasi.
  • Pilih SMS di Whatsapp
    Selanjutnya silahkan pilih opsi SMS dibagian daftar yang ditolak di Whatsapp.
  • Izinkan Penggunaan SMS di Whatsapp
    Kemudian silahkan berikan izin ke Whatsapp untuk bisa mengakses SMS dengan cara tap Izinkan.

Dengan mengaktifkan izin akses SMS di Whatsapp, nantinya anda bisa mendapatkan kode verifikasi melalui SMS.

7. Update Versi Aplikasi Whatsapp

Cara mengatasi kode verifikasi WA tidak muncul selanjutnya yaitu dengan memperbarui aplikasi. Dimana cara ini bisa dicoba ketika kode verifikasi tidak muncul karena adanya Bug di aplikasi. Dengan update Whatsapp ke versi terbaru diharapkan nantinya anda bisa kembali dapatkan kode verifikasi saat login.

Selain kode verifikasi Whatsapp untuk login, kode verifikasi Whatsapp juga bisa didapatkan ketika sedang mengaktifkan fitur dua langkah, seperti yang sudah admin Im3buzz coba mengenai cara verifikasi 2 langkah WA.

Itulah informasi mengenai kenapa kode verifikasi Whatsapp tidak muncul beserta dengan cara mengatasinya. Bagaimana, apakah masih ada yang alami kendala saat atasi kode verifikasi tidak muncul menggunakan cara-cara di atas?

FAQ

Kenapa kode verifikasi WA tidak muncul padahal sinyal bagus?

Pastikan anda sudah mengaktifkan izin akses SMS di Whatsapp melalui menu Setelan di HP.

Apakah kode verifikasi Whatsapp mempunyai batas waktu?

Iya, biasanya kode tersebut bisa digunakan dengan jangka waktu 1-2 menit setelah dikirim ke nomor HP.

Kesimpulan

Menarik kesimpulan ulasan di atas, bahwa kenapa kode verifikasi Whatsapp tidak muncul dapat diakibatkan adanya masalah pada nomor HP, koneksi internet, maupun adanya masalah pada aplikasi Whatsapp itu sendiri. Cara mengatasinya pun bisa dicoba dengan pakai koneksi internet stabil, gunakan nomer HP aktif serta bisa juga dengan mengaktifkan izin akses SMS di Whatsapp melalui menu Setelan di HP.

Sekian ulasan kali ini yang berhasil admin Im3buzz rangkum mengenai kenapa kode verifikasi WA tidak muncul. Terima kasih telah bersedia mengunjungi im3buzz.id dan mudah-mudahan artikel tentang penyebab dan cara atasi kode verifikasi WA tidak muncul di atas bisa menambah wawasan buat anda semuanya.

Tinggalkan komentar