Nomor Kontak Tidak Muncul di WA – Banyak pengguna Whatsapp yang mengalami nomor kontak hilang saat digunakan. Dimana kontak tersebut tidak muncul di WA dengan sendirinya, walaupun pengguna tidak menghapusnya.
Hal tersebut bisa saja terjadi pada Whatsapp Android dan iPhone. Namun sebenarnya apa penyebab dan bagaimana cara mengatasi nomor kontak tidak muncul di WA?
Ada beberapa masalah yang menyebabkan nomor kontak tidak muncul di WA. Seperti mengenai masalah izin aplikasi, data yang hilang maupun beberapa masalah lainnya.
Nah pada ulasan kali ini, admin Im3buzz akan sajikan informasi tentang cara mengatasi kontak WA yang tidak muncul. Namun sebelum masuk ke cara mengatasinya, silahkan simak beberapa penyebab nomor kontak tidak muncul di WA berikut ini.
Penyebab Nomor Kontak Tidak Muncul di WA
Seperti sudah disinggung di awal, bahwa ada beberapa masalah yang bisa menyebabkan nomor kontak tidak muncul di Whatsapp. Misalnya masalah dari aplikasi Whatsapp, perangkat yang digunakan maupun dikarenakan kesalahan dalam proses menyimpan nomor kontak. Penyebab nama dan nomor kontak tidak muncul di Whatsapp adalah sebagai berikut :
1. Izin Mengakses Kontak Tidak Aktif
Penyebab nomor kontak tidak muncul pertama yaitu karena izin mengakses kontak tidak aktif di Whatsapp. Sehingga WA tidak bisa ter sinkronisasi dengan kontak di HP.
Selain izin akses kontak di WA tidak aktif, nomor kontak hilang juga bisa dikarenakan Smartphone yang digunakan tidak ter sinkronisasi dengan penyimpanan kontak di akun GMAIL. Pasalnya sekarang ini banyak pengguna yang menyimpan nomor kontak di akun Google.
2. Nomor Kontak WA Ter Blokir
Penyebab nomor kontak tidak muncul kedua yaitu karena nomor kontak tersebut diblokir di Whatsapp. Pasalnya jika nomor kontak diblokir dari akun WA anda, maka nomor kontak tersebut juga dikecualikan untuk tidak ditampilkan.
Selain nomor kontak tidak muncul, memblokir kontak juga bisa membuat orang lain tidak bisa mengirim pesan ke anda. Seperti yang sudah pernah admin Im3buzz rangkum mengenai cara agar orang lain tidak bisa kirim WA ke kita.
3. Nomor Kontak WA Terhapus
Penyebab nomor kontak tidak muncul di WA ketiga yaitu karena nomor kontak tidak sengaja terhapus. Sehingga secara otomatis nomor kontak juga hilang jika pada daftar obrolan tidak ada percakapan dengan nomor kontak tersebut.
4. Menyimpan Dua Nama Kontak
Penyebab nomor atau nama kontak tidak muncul keempat yakni dikarenakan anda menyimpan kontak lebih dari satu. Sehingga sistem WA akan mendeteksi sebagai nomor kontak yang tidak disimpan.
Selain nama yang dobel, nomor kontak tidak muncul bisa juga disebabkan anda tidak menyimpannya sama sekali. Pasalnya untuk menambahkan nomor kontak di WA, anda harus menyimpan nomor tersebut sebagai kontak di HP.
5. Cache Aplikasi WA
Penyebab nomor kontak tidak muncul selanjutnya yakni dikarenakan file Cache Whatsapp yang menumpuk. Sehingga file sampah tersebut dapat mempengaruhi kinerja WA saat digunakan mengakses nomor kontak.
6. Versi Aplikasi WA
Penyebab nomor kontak tidak muncul terakhir bisa dikarenakan versi aplikasi Whatsapp. Dimana pada versi aplikasi WA lama bisa saja terjadi adanya Bug. Sehingga Bug tersebut bisa mempengaruhi kinerja WA saat akan mengakses nomor kontak.
Nah setelah mengetahui masalah yang menyebabkan nomor kontak tidak muncul, sekarang bagaimana cara mengatasinya? Silahkan simak ulasannya berikut ini.
Cara Mengatasi Nomor Kontak Tidak Muncul di WA
Cara mengatasi nomor kontak tidak muncul di Whatsapp bisa dicoba pada aplikasi secara langsung. Serta bisa juga dicoba dengan memperbaiki pengaturan di Smartphone. Cara mengatasi nomor kontak tidak muncul di Whatsapp adalah sebagai berikut.
1. Izinkan WA Mengakses Kontak
Cara pertama agar kontak kembali muncul di WA yaitu dengan mengaktifkan izin WA untuk akses kontak di HP. Anda bisa mengaktifkan melalui menu Pengaturan di HP. Cara aktifkan izin akses nomor kontak di WA adalah sebagai berikut :
- Buka Menu Kelola Aplikasi di HP
Langkah pertama silahkan jalankan Pengaturan di HP, lalu masuk ke menu kelola aplikasi. - Cari dan Pilih Whatsapp
Langkah kedua silahkan cari dan pilih Whatsapp untuk menuju halaman pengaturan WA. - Pilih Perizinan Aplikasi
Langkah ketiga yaitu proses mengizinkan WA mengakses nomor kontak di HP. Yaitu dengan tap menu Perizinan aplikasi WA. - Ketuk Opsi Kontak WA
Selanjutnya silahkan ketuk opsi Kontak WA untuk menuju halaman mengizinkan. - Tap Opsi Izinkan Kotak WA
Kemudian setelah pada tampilan izin aplikasi WA untuk akses nomor kontak, silahkan lanjutkan dengan tap Izinkan.
Dengan begitu nantinya kontak WA akan kembali muncul. Dan nomor tersebut tidak hilang lagi dari daftar kontak.
2. Cek Nomor Kontak WA
Cara kedua agar kontak kembali muncul di WA yaitu dengan mengecek apakah kontak tersebut sudah tersimpan di HP dengan benar. Pastikan nomor kontak sudah tersimpan di perangkat atau sudah ditambahkan ke penyimpanan akun Google.
3. Hapus Daftar Blokir Kontak WA
Cara ketiga agar nomor kontak kembali muncul di WA yakni dengan mengecek daftar blokir. Dimana jika ada nomor kontak yang ditambahkan sebagai daftar blokir di WA, silahkan hapus daftar blokir tersebut. Sehingga nantinya nomor akan muncul kembali di daftar kontak.
Buat anda yang ingin tahu cara hapus blokir kontak di WA, admin Im3buzz sudah pernah mencoba cara unblock Whatsapp.
4. Hapus Salah Satu Kontak WA
Cara keempat agar nomor muncul di WA yaitu dengan tidak menyimpan lebih dari satu. Anda bisa mengecek apakah ada nomor kontak yang disimpan lebih dari satu nama. Jika ada silahkan hapus salah satu simpanan nama kontak di HP.
5. Hapus Cache Aplikasi WA
Langkah kelima agar nomor kontak muncul kembali yakni dengan melakukan hapus Cache. Anda bisa menghapus Cache melalui menu Pengaturan di Smartphone. Cara hapus Cache di WA adalah sebagai berikut :
- Buka Menu Setelan WA di HP
Langkah pertama silahkan masuk ke menu Pengaturan WA di Smartphone. - Pilih Hapus Data
Langkah kedua yaitu masuk ke halaman menghapus file sampah WA dengan cara ketik opsi Hapus Data. - Ketuk Bersihkan Cache
Selanjutnya silahkan lanjutkan menghapus file sampah di WA dengan cara ketuk opsi Bersihkan Cache. - Tap Oke
Kemudian silahkan lakukan konfirmasi menghapus file sampah WA dengan cara tap Oke.
Dengan menghapus file sampah di WA, diharapkan nantinya kontak kembali muncul di WA.
6. Refresh Nomor Kontak WA
Cara keenam agar nomor kontak kembali muncul di WA yaitu dengan melakukan Refresh kontak. Anda bisa coba Refresh kontak di WA dengan cara masuk ke menu Kontak di WA, lalu ketuk opsi Refresh atau Perbarui kontak WA. Sehingga nantinya nomor kontak yang hilang akan kembali muncul di daftar kontak.
7. Sinkronkan Akun google
Cara selanjutnya agar nomor kontak kembali muncul yaitu dengan menyinkronkan akun Google. Cara ini bisa dicoba jika nomor kontak yang tersimpan di akun Google belum di sinkronisasi ke WA. Oleh karena itu silahkan lakukan sinkronisasi akun Google melalui menu pengaturan di Smartphone.
8. Restart Smartphone
Cara selanjutnya agar nomor kontak kembali muncul yakni dengan memulai perangkat yang digunakan. Cara ini bisa dilakukan ketika semua cara diatas sudah dicoba namun nomor kontak masih tidak muncul. Silahkan matikan Smartphone lalu nyala kan kembali Smartphone.
9. Update Versi WA
Cara selanjutnya agar nomor kontak kembali muncul yakni dengan memperbarui versi aplikasi. Dimana cara ini bisa dilakukan ketika nomor kontak tidak muncul karena adanya Bug pada versi aplikasi Whatsapp lama. Silahkan lakukan update versi WA di Google PlayStore untuk Android dan di App Store untuk iPhone.
10. Lakukan Login Ulang
Apabila semua cara di atas sudah dilakukan tetapi nomor kontak masih saja tidak muncul, anda bisa mencobanya dengan melakukan login ulang. Sehingga saat melakukan login ulang di WA, akan memulai penggunaan dari awal seperti melakukan restore chat maupun data di WA. Sehingga nantinya nomor kontak akan kembali muncul.
Itulah informasi mengenai penyebab dan cara mengatasi nomor kontak tidak muncul di WA. Bagaimana, apakah masih ada yang mengalami masalah ketika nomor kontak tidak muncul di Whatsapp?
FAQ
Pastikan nomor kontak tersimpan dan tidak ditambahkan ke daftar blokir.
Pastikan izin akses kontak di WA sudah diaktifkan.
Kesimpulan
Menarik kesimpulan ulasan di atas bahwa nomor kontak tidak muncul di WA bisa disebabkan oleh masalah aplikasi. Serta bisa juga diakibatkan oleh perangkat. Dimana cara atasi nomor kontak tidak muncul bisa dicoba dengan aktifkan izin mengakses kontak, menghapus daftar blokir maupun dengan menyimpan kontak dengan benar.
Sekian ulasan kali ini yang berhasil admin Im3buzz rangkum mengenai nomor kontak tidak muncul di Whatsapp. Terima kasih telah bersedia mengunjungi im3buzz.id dan semoga ulasan tentang penyebab dan cara mengatasi kontak tidak muncul di atas bisa menambah wawasan buat anda semuanya.